MPD LMB- Nusantara Gelar silaturahmi dan penyerahan SK kepada Dewan Pembina 

PEKANBARU, RBC – Majelis Pimpinan Daerah Laskar Melayu Bijuangsa Nusantara (MPD LMB-Nusa) Kota Pekanbaru Panglima Muda Datuk Nurmatias Yusuf, S.IP, serta turut hadir Jajaran Pengurus dan di dampingi oleh beberapa Panglima Bungsu Majelis Pimpinan Cabang ( MPC ) se kota Pekanbaru, menggelar silaturahmi dan penyerahan Surat Keputusan (SK) kepada Dewan Pembina MPD LMB Nusantara Kota Pekanbaru, Brigjend TNI Purn H. Edy Natar Nasution, S.IP. di kolam renang Getaria 2, Jalan Indra Puri, Bencah Lesung, Tenayan Raya Kota Pekanbaru,Selasa (18/2/2025) siang tadi.

 

Disambut hangat oleh Datuk H. Edy Natar Nasution di salah satu tempat wisata favorit di Kota Pekanbaru khususnya masyarakat Tenayan dan sekitarnya.

 

Kehadiran Datuk Nurmatias ini merupakan langkah penting dalam mempererat hubungan antara Pembina dan Pengurus di MPD LMB-Nusantara Kota Pekanbaru agar terhubung kekompakan, sekaligus momentum penting perjalanan organisasi dalam memperkuat pondasi dan memiliki satu tujuan yang sama.

 

Pertemuan ini juga menjadi momen istimewa di mana kedua belah pihak menikmati suasana yang dingin dan asri sambil menyantap hidangan, mereka berdiskusi mengenai berbagai seputar kepentingan bersama agar mendapatkan dukungan dari pemerintah yang wajib memberikan fasilitas apa yang diperlukan, karena ini kembali untuk semua masyarakat, demi menciptakan suasana yang tertib, aman dan damai.

 

Selama terorginisir dalam berorganisasi yang baik akan mendapatkan cara pandang yang baik bahwa LMB-Nusantara ini harus saling membantu dan berkerjasama, maka dapat di sosialisasikan ke masyarakat bahwa peran sebagai laskar yaitu pasukan untuk membantu masyarakat khususnya masyarakat yang berada di bumi lancang kuning ini.

 

“Tetaplah untuk selalu memberi ruang dan menerima setiap saran saran serta pendapat, silahkan berdebat untuk menyampai kan pendapat masing-masing ,karena kita negara demokrasi tetapi setelah semuanya mulai mengerucut dan mendapatkan keputusan walau memiliki resiko, disitulah tanggung jawab seorang pemimpin untuk mengambil keputusan” kata Datuk H.Edy Natar menyampaikan pesan singkatnya.

 

LMB Nusantara harus tetap Solid, dengan mengedepan kan proses demokrasi, Dan tetap satu Komando. Agar tidak terpecah belah dan tercipta keamanan dan kenyamanan internal maupun eksternal.

 

“Mudah-mudahan niat baik ini diijabah dan mendapat Ridho dari Allah SWT. Saya juga berterimakasih dan mendukung, semoga kita bisa berjalan secara bersama-sama demi mewujudkan tanah melayu ini lebih baik lagi kedepannya,” katanya.

 

Ditutup dengan Penyerahan SK kepada Brigjend TNI Purn H. Edy Natar Nasution S.IP sebagai Dewan Pembina MPD LMB Nusantara Kota Pekanbaru oleh Panglima Muda Kota Pekanbaru Datuk Nurmatias Yusuf, S.IP Selaku Panglima Muda di MPD LMB-Nusantara dan foto bersama.(Rls/R-04)

 

Sumber : MPD LMB Nusantara