Jalur Baru Panji Sati Rantau Kuantan Akan Mengikuti Pacu Jalur Di Tepian Datuak Bandaro Lelo Budi

Riaubangkit.com – Masyarakat desa Teberau Panjang Antusias dalam agenda turun mandi jalur Panji Sati Rantau Kuantan generasi yang ke lima menuju batang kuantan, senin (09/12/2024) siang.
Yang mana turun mandi jalur generasi yang ke lima (5) Panji Sati Rantau Kuantan ini. Bertujuan untuk persiapan mengikuti pacu jalur tradisional dalam rangka memperingati HUT Kuansing ke-25 akan digelar 20-24 Desember mendatang di tepian Datuak Bandaro Lelo Budi, desa Pulau Godang, Kecamatan Kuantan tengah, Kabupaten Kuantan Singingi.
Kepala desa Teberau Panjang, Hendri mengatakan Bahwa melihat semangat yang dimiliki lapisan masyarakat desa sangat antusias sekali, bahkan untuk turun hari ini ibu – ibu mempersiapkan Konji Barayak.
“Ini membuktikan bahwa semangat masyarakat desa Teberau Panjang begitu membara dengan adanya jalur generasi yang kelima Panji Sati Rantau Kuantan yang di buat langsung oleh warga kita sendiri di kecamatan gunung Toar,” ungkap kades.
Kepala Desa Teberau Panjang Hendri berharap jalur Panji Sati Rantau Kuantan yang baru ini mendapat prestasi di setiap gelanggang nantinya, dan untuk mendapat prestasi yang bagus tentu membutuhkan latihan yang berat juga.
” Bersusah dulu biar berhasil di kemudian hari, istilahnya latihan faktor utama kunci kesuksesan (juara) ,mengingat sejarah Panji Sati Rantau Kuantan Ini pernah memiliki nama besar tentu dengan latihan yang keras makanya bisa jadi juara,” terang Hendri.
Sambung Hendri, di tahun ini tentu bersama masyarakat Teberau Panjang semua berharap agar jalur Panji Sati Rantau Kuantan ini bisa bangkit kembali, agar bisa mengukir prestasi di setiap gelanggang yang ada nantinya.
” Insyaallah Panji Sati Rantau Kuantan siap untuk tampil perdana di gelanggang Datuak Bandaro Lelo Budi, dalam rangka memperingati HUT Kuansing Ke – 25 di desa Pulau Godang, Kecamatan Kuantan tengah, Kabupaten Kuantan Singingi.” tutup
Selanjutnya, Ketua jalur Panji Sati Rantau Kuantan Masri Mengatakan bahwa, ” Tukang jalur generasi kelima Panji Sati Rantau Kuantan ini di buat oleh warga Kecamatan Gunung Toar yaitu Sainur rahmat, yang kerap di panggil sehari-hari sainua Asal desa Teluk Beringin, dan nama Kayu jalur Meranti dengan
Isian jalur sebanyak 55 orang.
Masri juga menyampaikan, ” nanti turun perdana jalur Panji Sati Rantau Kuantan di tepian Datuak Bandaro Lelo Budi, dalam rangka memperingati HUT Kuansing Ke -25 sekaligus di situlah jalur Panji Sati Rantau Kuantan ini perdana mencoba ke gelanggang.” Harapan Masri
” Semoga dengan adanya jalur generasi kelima Panji Sati Rantau Kuantan ini bisa meraih gelar juara kedepannya, dan terimakasih kami ucapkan kepada tukang jalur Panji Sati Rantau Kuantan mudah – mudahan karirnya semakin sukses dan di kenal .” Tutupnya
Jailani