Bantah Kankangi AD/ART, EMI AFRIJHON: Sudahlah Jangan Buat Dunia Pendidikan Semakin Jelek
PEKANBARU, RBC – EMI AFRIJON S.H M.H selaku Sekretaris terpilih.dan juga advokat yang sudah exis di kota pekanbaru, memberikan Klarifikasi atas tuduhan telah mengangkangi AD/ART dalam musyawarah Besar II dan pengukuhan Forum Komite (FORKOM) SMK/SMA/SLB Negeri Provinsi Riau periode 2024-2029.
Emi meyampaikan” Ini semua salah besar mengatakan Pengukuhan FORKOM SMK /SMA/ SLB Negeri Provinsi Riau pada Musyawarah Besar II di Balai Serindit semalam, ungkapnya melalui pesan singkat WhatsApp, Jumat (20/9/24).
Dikatakan EMI, Kalau mereka memahami namanya berorganisasi, seharusnya mereka tidak mengeluarkan Statemen menyesatkan. FORKOM itu ada representasi dari komite komite sekolah yang aktif atau Pengurus aktif sesuai SK yang dikeluarkan Kepala masing masing sekolah berhimpun dalam FORKOM,ujar EMI
Lanjutnya, Untuk merubah AD/ART itu tidak bisa sembarangan, harus melalui Musyawarah Besar, makanya saya selaku panitia Mubes sebelum pemilihan ketua telah melakukan mekanisme ada namanya komisi penyempurnaan AD/ART dan itu semua telah kami Plenokan dalam Mubes, jadi AD /ART mana yang kami kankangi, pungkasnya
Dikatakan lagi, Justru kalau ketua FORKOM itu hanya dipilih oleh beberapa orang saja dalam hal ini hanya ditujukan oleh pendiri saja, itu yang patut dipertanyakan legitimasinya, jadi sudahlah jangan buat dunia pendidikan ini semakin jelek,tutupnya (R-04)
Editor: Aldi